Bagi sebagian besar orang, manusia sebagai mahkluk sosial adalah karna mereka percaya bahwa mereka tidak mampu hidup tanpa bantuan manusia lain, yang secara tidak langsung mengartikan bahwa manusia saling membutuhkan.
Bahkan arti tersebut ditanamkan oleh guru-guru pada murid-muridnya, termasuk saya sendiri, dogma yang kemudian saya yakini pula, membuat saya hidup dalam ketergantungan pada orang lain.
Namun beberapa kekecewaan dalam hidup, mulai dari orang terdekat dan sebagainya membuat stigma yang berbeda dalam diri saya.
Lebih tepatnya manusia hanya saling memanfaatkan dan tidak benar-benar saling membutuhkan, saling memperoleh kepercayaan atas dasar kepentingan individu, andaikan besok adalah akhir dari dunia dan hanya ada satu tempat keselamatan untuk manusia, maka manusia akan berlomba-lomba menyelamatkan diri sendiri.
Komentar
Posting Komentar